Sabtu, 22 Oktober 2011

Tutorial RFID with Microcontroller

RFID atau Radio Frequency Identifier terdiri dari dua bagian, yaitu RFID Reader dan RFID Tag. RFID Reader berfungsi untuk membaca identitas yang ada pada RFID Tag. RFID tag berisi identitas unik sehingga tidak ada identitas tag yang sama, bentuk RFID tag dapat berupa sebuah kartu atau button.
Jenis RFID yang saya bahas kali ini adalah RFID pasif atau memerlukan power supply dari luar, yang bentuknya seperti gambar disamping. Serinya terdiri dari ID-20, ID-12 dan ID-2.
Datasheet lengkapnya dapat di download disini.

Gambar skematik untuk rangkaian RFID driver adalah sebagai berikut:


RFID driver dengan skematik seperti diatas berfungsi untuk mengecek data RFID tag. Buka Hyperterminal: Start --> All Programs --> Accessories --> Communications --> Hyperterminal, dengan pengaturan: Bits Per Second 9600, Data Bits 8, Parity None, Stop Bits 1, dan Flow Control None.

Kemudian dekatkan RFID tag ke RFID reader, jika berhasil maka led akan menyala dan buzzer akan berbunyi, dan data tag akan muncul sbb:

Setelah mengetahui isi ID pada RFID tag jangan lupa diberi tanda pada tag tersebut.

Kemudian rangkaian skematik untuk menghubungkan RFID dengan mikrokontroler dan LCD sebagai berikut:

Listing programnya dengan Bascom AVR adalah sebagai berikut:

'==============================================
'RFID Reader
'Programmer : Wahyu Rahmaniar
'Company    : Technologination
'==============================================

$regfile = "m8535.dat"
$baud = 9600
$crystal = 11059200

Config Lcdpin = Pin , Db4 = Portc.4 , Db5 = Portc.5 , Db6 = Portc.6 , Db7 = Portc.7 , E = Portc.3 , Rs = Portc.2
Config Lcd = 16 * 2

Config Portb = Output
Portb = 0

Led1 Alias Portb.0
Led2 Alias Portb.1
Led3 Alias Portb.2

Dim Y As String * 20 , Id As String * 10
Dim X As Integer

Locate 1 , 1
Lcd "Tutorial RFID"
For X = 1 To 20
   Shiftlcd Left
   Waitms 200
   Next
   Cls
Locate 2 , 1
Lcd "By: Wahyu Rahmaniar"
For X = 1 To 20
   Shiftlcd Left
   Waitms 200
   Next
   Cls

Do
   Y = Inkey()
   Input Y Noecho
   Id = Mid(y , 8 , 7)
        'mengambil data ke 8 sampai tujuh data selanjutnya
   'Id = Right(y , 7)
   Cls
   Cursor Off
   Locate 1 , 1
   Lcd "ID Anda adalah:"
   Locate 2 , 5
   Lcd Id
   Wait 2

   Select Case Id
   Case "AED523D" :
      Led1 = 1
      Led2 = 0
      Led3 = 0
      Cls
      Cursor Off
      Locate 1 , 3
      Lcd "Led1 Menyala"
      Wait 2
   Case "AF13F4C" :
      Led1 = 0
      Led2 = 1
      Led3 = 0
      Cls
      Cursor Off
      Locate 1 , 3
      Lcd "Led2 Menyala"
      Wait 2
   Case "B0A72FB" :
      Led1 = 0
      Led2 = 0
      Led3 = 1
      Cls
      Cursor Off
      Locate 1 , 3
      Lcd "Led3 Menyala"
      Wait 2
   End Select
Loop


Desain untuk libray PCB dengan Eagle Professional telah dibahas disini.

Lalu untuk aplikasi apa saja RFID itu? banyaaaakk...
Contoh: kunci digital (digabungkan dengan keypad dan LCD juga bisa), absen (digabungkan dengan program antarmuka), pengenalan barang, dsb

Tempat Jual Komponen dan Elektronik.
-ayuchan-